Senin, 04 November 2013

Musik Jazz sebagai Penyejuk Hati

Musik dipercaya dapat membuat kita tenang dan suasana hati menjadi damai. Terlebih saat melakukan aktivitas seperti olahraga, bekerja, bahkan tidur, musik memiliki manfaat untuk mengurangi stres, memberikan mood yang baik dan melancarkan peredaran darah. Tentunya setiap orang memiliki selera musik yang berbeda, namun tahukah Anda bahwa mendengarkan lantunan alat musik yang dimainkan musisi jazz lebih memiliki manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh? Mendengarkan musik jazz dapat meningkatkan daya konsentrasi seseorang. Penelitian ini dibuktikan pada tahun 2003 oleh Blaum, ia melakukan penelitian dan penelitian ini menunjukan bahwa mendengarkan musik jazz semua siswanya dapat belajar lebih fokus, mood mereka membaik, dan emosi mereka menjadi stabil. Penasaran dengan penelitian musik jazz dapat menyejukan hati? Yuk, coba dengarkan musik jazz sekarang.